Kategori
Bersyukur

Apa saja 6 pilar khusyu menurut Imam Al-Ghazali?

Apa saja eman pilar tersebut mari kita simak bersama..

Menurut imam Al-Ghazali ada 6 pilar khusyu yaitu:

1.Hudlurul qalbi ( manghadirkan hati )

Adalah menfokuskan untuk bermunajat kepada Alla SWT tanpa memikirkan yang lain.

Jadi selalu pada satu tujuan untuk agar fokus pada satu titik yaitu hanya bermunajat kepada Allah SWT. Sesuai dengan hadist:

Artinya: sesungguhnya seoarang hamba yang mengerjakan shalat, tidak ditulis baginya seperenamnya, tidak ada persepuluhnya, tetapi yang ditulis dari shalatnya adalah apa yang di pikirkannya. (HR. Daruqutni dan Ibnu Hiban).

2.Tafahhum

Arti pengertian atau memahami, memahami disini ialah memahami bacaan doa yang di baca agar kita dapat memusatkan atau memfokuskan pikirannya untuk khusus pada bacaannya, agar mengerti apa arti yang kita baca.

3.Ta’dzim

Adalah kita mengakui kebesaran Allah secara semua aspek baik itu di ucapkan dengan lisan, dengan hati, dan hati. Oeh karena itu ini adalah bentuk bahwa kita Meng Agungkan Allah SWT diatas semua ciptaan, alam semesta, kenikmatan hidup dan yang lainnya.

4.Hibah

Adalah takut dan kagum atas kebesaran Allah SWT.
Sebagaimana hadits Rasulullah SAW:
Dari Abi Rihanah sesungguhnya ia bersama Rasulullah SAW pada suatu peperangan kemudian dia mendengar pada suatu malam Rasulullah SAW berdoa: “ Api neraka haram menyentuh orang yang begadang untuk ibadah dijalan Allah, dan api neraka haram menyentuh orang yng air matanya mengalir karena takut pada Allah.” ( HR. Ad-Darimi).

5.Roja’

Adalah mengharapakan ampunan dari Allah SWT sebagaimana Allah SWT berfirman:
Artinya: sesungguhnya orang-orang yang beriman, orang-orang yang berhijrah dan berjihad dijalan Allah, mereka itu mengharapkan rahmat Allah, dan Allah Maha pengampun lagi Maha Penyayang.(Q.S Al-Baqarah:218).

6.Haya

Adalah rasa malu, rasa malu disini adalah bahwa kita malu akan dosa yang kita perbuat, tetapi Allah masih menutupi aib kita didepan makhluk atau manusia yang lain.

Ig: @dendyherdi

Tinggalkan komentar

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai